Zulkifli Hasan Tanggapi Fokus Kebijakan 2024 yang Dipaparkan oleh Prabowo Subianto di DPP Partai Golkar

Avatar photo

- Pewarta

Jumat, 15 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Para Ketua Umum Partai Politik Koalisi Indonesia Maju. (Instagram.com/@airlanggahartarto_official)

Para Ketua Umum Partai Politik Koalisi Indonesia Maju. (Instagram.com/@airlanggahartarto_official)

HELLOIDN.COM – Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memaparkan sejumlah fokus kebijakan di hadapan para ketua umum partai politik pada pertemuan Koalisi Indonesia Maju.

Yuks, dukung promosi kota/kabupaten Anda di media online ini dengan bikin konten artikel dan cerita seputar sejarah, asal-usul kota, tempat wisata, kuliner tradisional, dan hal menarik lainnya. Kirim lewat WA Center: 087815557788.

Kegiatan berlangsung di DPP Partai Golkar, Jakarta, Kamis malam, 14 September 2023.

Beberapa fokus kebijakan Indonesia Emas yang dipaparkan Prabowo di antaranya adalah:

1. Ketahanan pangan
2. Ketahanan energi
3. Ketahanan air
4. Pengentasan kemiskinan
5. Kesehatan dan farmasi

6. Pendidikan, sains, dan teknologi
7. Pertahanan.
8. Industrialisasi
9. Reformasi politik, hukum, dan birokrasi.
10. Transformasi keuangan negara.

Baca artikel menarik lainnya, di sini: Prabowo Sebut Ekonomi Pancasila adalah Ekonomi Berkeadilan yang Berpihak kepada Kepentingan Nasional

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan alias Zulhas yang hadir pada pertemuan tersebut.

Zulkifli Hasan menyatakan setuju terhadap fokus kebijakan yang disampaikan Prabowo untuk mewujudkan Indonesia Emas.

“Tadi Pak Prabowo memaparkan 12 fokus kebijakan. Saya bilang, saya setuju banget, Pak,” ucap Zulkifli Hasan.

Zulkifli Hasan pun menyetujui seluruh poin dalam fokus kebijakan dari Prabowo untuk Indonesia Emas tersebut, karena menurutnya hal itu untuk masa depan bangsa.

“Jadi, saya langsung setuju. Untuk masa depan bersama kita, setuju saya,” kata Zulkifli Hasan.

Zulkifli Hasan menilai, fokus kebijakan Prabowo tersebut merupakan dasar kokoh untuk menjadi negara maju.

Zulkifli Hasan berharap dalam lima tahun ke depan di bawah kepemimpinan Prabowo, masalah kemiskinan mampu terhentaskan.

“Insha Allah, lima tahun saja kemiskinan habis. Selesai sama Pak Prabowo.”

“Dan 2045 dasar kokoh untuk jadi negara maju, lima tahun Pak Prabowo sudah bisa meletakkan dasarnya,” tutur Zulkifli Hasan.***

Berita Terkait

Cek Daftar Nama-Namanya, Presiden Prabowo Dikabarkan akan Ganti Sejumlah Menteri Strategis
Presiden Prabowo Subianto Beri Kode Soal Calon Presiden ke 9, Nama Gibran Rakabuming Raka Tak Disebut
Kritik Publik Terhadap Pemerintah Lewat Aksi ‘Indonesia Gelap’ Ditanggapi Ketua Ketua DEN Luhut Binsar Pandjaitan
Momen Jokowi Serukan Kata “Siap Pak!” kepada Prabowo Subianto di HUT Partai Gerindra
Partai NasDem Beber Alasan Ketua Umum Surya Paloh Tak Hadir di Kediaman Prabowo Subianto
Tanggapi Isu Tentang Resufle Menteri di Kabinet Merah Putih, Ini Tanggapan Ketum Golkar Bahlil Lahadalia
Litbang Kompas Ungkap Sebanyak 84,7 Persen Rakyat Kecil Puas dengan Pemerintahan Prabowo
Pesan Megawati Soekarnoputri ke Ahmad Muzani, Salah Satunya Ucapan Terima Kasih kepada Prabowo

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 07:12 WIB

Cek Daftar Nama-Namanya, Presiden Prabowo Dikabarkan akan Ganti Sejumlah Menteri Strategis

Rabu, 26 Februari 2025 - 10:53 WIB

Presiden Prabowo Subianto Beri Kode Soal Calon Presiden ke 9, Nama Gibran Rakabuming Raka Tak Disebut

Kamis, 20 Februari 2025 - 09:00 WIB

Kritik Publik Terhadap Pemerintah Lewat Aksi ‘Indonesia Gelap’ Ditanggapi Ketua Ketua DEN Luhut Binsar Pandjaitan

Minggu, 16 Februari 2025 - 13:36 WIB

Momen Jokowi Serukan Kata “Siap Pak!” kepada Prabowo Subianto di HUT Partai Gerindra

Sabtu, 15 Februari 2025 - 15:04 WIB

Partai NasDem Beber Alasan Ketua Umum Surya Paloh Tak Hadir di Kediaman Prabowo Subianto

Berita Terbaru