HELLOIDN.COM – Partai Golkar menanggapi terkait mantan gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjadi calon wakil presiden (cawapres) untuk bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo.
Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menegaskan belum ada pembahasan terkait hal tersebut.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian itu juga membantah bahwa pernyataan Ridwan Kamil tentang akan adanya breaking news.
Setelah dia selesai menjabat sebagai kepala daerah Provinsi Jawa Barat tersebut berkaitan dengan wacana sebagai bakal pendamping Ganjar.
Baca Juga:
Sebanyak 52 Pejabat Kabinet Merah Putih Disebut Belum Serahkan LHKPN, Begini Penjelasan KPK
Soal Mantan Pacar Kaesang Pangarep Gunakan Jaket PDIP, Sekjen Hasto Kristianto Beri Penjelasan
Sapulangit Media Center Gandeng Rilispers.com Pasarkan Publikasi Press Release di 150+ Portal Berita
“Tidak berkaitan itu breaking news-nya,” tambah Airlangga.
Baca artikel menarik lainnya, di sini: Ternyata Ini Sosok yang akan Dampingi Ganjar Pranowo, Bukan Menteri Sandiaga Uno atau Menteri Erick Thohir
Disinggung tentang amanat Partai Golkar kepada Ridwan Kamil untuk kiprah politik, Airlangga mengatakan hal itu secepatnya akan dibahas.
Namun, tambah Airlangga, saat ini Partai Golkar hanya berkonsentrasi berada pada Koalisi Indonesia Maju.
Baca Juga:
Presiden Prabowo Subianto Sumbang Lahan Pribadi Seluas 20 Ribu Hektar untuk Konservasi Gajah di Aceh
Kuota Biodiesel 40 Persen (B40) dari Volume Produksi Sawit Nasional Bertambah, Pemerintah Sepakati
Di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat, Airlangga mengatakan Partai Golkar saat ini masih berkonsentrasi di Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Koalisi itu mengusung bakal (capres) Prabowo Subianto, bersama Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Gerindra.
“Itu (soal Ridwan Kamil bakal cawapres) belum dibahas,” kata Airlangga.
“Nanti, kita lihat (soal langkah politik Ridwan Kamil). Golkar (masih) di Koalisi Indonesia Maju,” katanya.
Sebelumnya, saat serah terima jabatan gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil memberikan isyarat akan ada berita baru tentang dirinya.
“Kami mohon doa takdir kami ke mana, kami tidak tahu, tapi insyaallah Tuhan memberikan yang terbaik.”
“Tapi kalau minggu depan ada breaking news, ya, mohon dimaklumi. Kodenya itu aja,” kata Ridwan Kamil di Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa, 5 September 2023.***