Istri Gus Dur, Sinta Nuriyah Wahid dan Putrinya Yenny Wahid akan Ditemui Calon Presiden Prabowo Subianto

Avatar photo

- Pewarta

Senin, 21 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menhan Prabowo Subianto dijadwalkan bertemu dengan Istri Presiden Ke-4 RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Sinta Nuriyah dan putrinya Yenny Wahid.  (Dok. Tim Media Prabowo)

Menhan Prabowo Subianto dijadwalkan bertemu dengan Istri Presiden Ke-4 RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Sinta Nuriyah dan putrinya Yenny Wahid. (Dok. Tim Media Prabowo)

HELLOIDN.COM – Prabowo Subianto dijadwalkan bertemu dengan Istri Presiden Ke-4 RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Sinta Nuriyah dan putrinya Yenny Wahid dalam waktu dekat.

Yuks, dukung promosi kota/kabupaten Anda di media online ini dengan bikin konten artikel dan cerita seputar sejarah, asal-usul kota, tempat wisata, kuliner tradisional, dan hal menarik lainnya. Kirim lewat WA Center: 087815557788.

“Ya memang, insya Allah dalam waktu dekat, Bu Yenny dan Bu Sinta,” kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani.

Ahmad Muzani menyampaikan hal itu usai agenda pertemuannya dengan Partai Gelora Indonesia di Jakarta, Sabtu, 19 Agustus 2023.

Ahmad Muzani belum membeberkan tanggal pertemuan tersebut akan dilangsungkan. Pasalnya, kata dia, jadwal pertemuan tengah diatur.

“Tanggalnya lagi diatur,” ucap Ahmad Muzani.

Baca artikel lainnya di sini: Mencapai 28,4 Persen, Elektabilitas Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto Paling Atas

Sebelumnya, Prabowo Subianto menyempatkan diri untuk berbincang dengan Sinta Nuriyah, di sela-sela Sidang Tahunan MPR RI Tahun 2023 di Gedung Nusantara, Kompleks MPR/DPR RI, Jakarta, Rabu (16/8/2023).

Momen itu berlangsung saat Prabowo mengantarkan Sinta Nuriyah yang ditemani putrinya Zannuba Ariffah Chafsoh atau Yenny Wahid ke mobil mereka di pelataran Gedung Nusantara.

Pada momen itu, Prabowo sempat berjongkok di samping Sinta Nuriyah dan mencium tangan Istri Gus Dur itu.

Tak lama, Prabowo dan Yenny sambil berbincang mengantarkan Sinta untuk masuk ke mobilnya.

Di sisi lain, Yenny Wahid mengatakan bahwa kediaman keluarganya di Ciganjur, Jakarta, terbuka bagi semua bakal calon presiden yang ingin bertandang.

“Pasti kami membuka diri, semua capres yang akan sowan ke Ciganjur kami terbuka dan menerima,” kata Yenny dijumpai wartawan saat menghadiri Perayaan HUT Ke-78 RI di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (17/8/2023).***

Berita Terkait

Cek Daftar Nama-Namanya, Presiden Prabowo Dikabarkan akan Ganti Sejumlah Menteri Strategis
Presiden Prabowo Subianto Beri Kode Soal Calon Presiden ke 9, Nama Gibran Rakabuming Raka Tak Disebut
Kritik Publik Terhadap Pemerintah Lewat Aksi ‘Indonesia Gelap’ Ditanggapi Ketua Ketua DEN Luhut Binsar Pandjaitan
Momen Jokowi Serukan Kata “Siap Pak!” kepada Prabowo Subianto di HUT Partai Gerindra
Partai NasDem Beber Alasan Ketua Umum Surya Paloh Tak Hadir di Kediaman Prabowo Subianto
Tanggapi Isu Tentang Resufle Menteri di Kabinet Merah Putih, Ini Tanggapan Ketum Golkar Bahlil Lahadalia
Litbang Kompas Ungkap Sebanyak 84,7 Persen Rakyat Kecil Puas dengan Pemerintahan Prabowo
Pesan Megawati Soekarnoputri ke Ahmad Muzani, Salah Satunya Ucapan Terima Kasih kepada Prabowo

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 07:12 WIB

Cek Daftar Nama-Namanya, Presiden Prabowo Dikabarkan akan Ganti Sejumlah Menteri Strategis

Rabu, 26 Februari 2025 - 10:53 WIB

Presiden Prabowo Subianto Beri Kode Soal Calon Presiden ke 9, Nama Gibran Rakabuming Raka Tak Disebut

Kamis, 20 Februari 2025 - 09:00 WIB

Kritik Publik Terhadap Pemerintah Lewat Aksi ‘Indonesia Gelap’ Ditanggapi Ketua Ketua DEN Luhut Binsar Pandjaitan

Minggu, 16 Februari 2025 - 13:36 WIB

Momen Jokowi Serukan Kata “Siap Pak!” kepada Prabowo Subianto di HUT Partai Gerindra

Sabtu, 15 Februari 2025 - 15:04 WIB

Partai NasDem Beber Alasan Ketua Umum Surya Paloh Tak Hadir di Kediaman Prabowo Subianto

Berita Terbaru